Friday, February 11, 2011

Kegelapan Dan Cahaya

Cahaya menjadikan warna-warna nyata:
malam membuat merah, hijau dan kecoklatan sirna dari mata.
Cahaya, oleh kegelapan, diperkenalkan padamu. Segala yang tak terlihat, oleh lawannya, ditampakkan untukmu.
Allah, ahad tanpa lawan, maka
Bagi-Nya segala sesuatu terlihat,
namun Dia tak akan pernah dilihat.
Dari gelapnya belantara
tempat singa terlihat mata
jadilah jiwa tak terlihat
yang melompat ke dalam cahaya.


Carilah cahaya di hatimu......
Yakni cahaya tauhid yang bisa menyuluh jalan makrifat
Inilah cahaya yang terpadam dalam kegelapan hatimu.....
Yang terpalit dengan pancaroba dunia...dunia fatamorgana

Allah Tuhan yang esa
Yang bersalahan dengan segala sesuatu
tiada bertempat dan tiada memberi ruang
Oleh itu kenalilah dirimu
yakni mata hatimu
disinilah mahkotanya
yang merungkai segala persoalanan

No comments:

Post a Comment